Muara Siau | fokusinfo.com : Seorang Eks (mantan) TNI, Herman yang saat ini berdomisili di Desa Rantau Panjang Kecamatan Muara Siau, berkeinginan kedepannya Indonesia diisi oleh para pemimpin yang berkarakter kuat, disiplin, cerdas dan memiliki kepribadian akhlak yang baik.
Maka dari itu, dirinya mendukung penuh kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Muara Siau, Sersan Andi di SDN 140 Rantau Panjang Kecamatan Muara Siau, senin 20 Juli 2020. Yaitu kegiatan Pembentukan karakter siswa siswi sejak dini yang didalamnya mengutamakan penanaman disiplin, bela negara dan cinta tanah air.
‘’Hal itu penting dilakukan lantaran saat ini tidak sedikit generasi kita terpengaruh oleh berbagai budaya luar yang belum tentu baik dan benar diterapkan di Indonesia. Pendidikan karakter bagi generasi muda harus terus menerus dilakukan oleh semua pihak demi harapan dan masa depan bangsa Indonesia,” kata Herman.
Menurut Herman, apa yang dilakukan oleh Babinsa tersebut sangat tepat. Sebab sejak usia dini lah pembentukan karakter mudah terlaksana. Menyiapkan kader pemimpin bangsa yang berkarakter dan handal tanpa mengenyampingkan akhlak mengingat tantangan semakin dinamis dan kompleks yang akan dihadapi oleh generasi penerus bangsa kedepannya.
‘’Tadi saya juga berkesempatan melihat pemaparan materi oleh Babinsa kepada siswa kelas II SD di sekolah itu. Alhamdulillah para siswa mencermatinya. Semoga saja kedepannya tertanam kuat generasi bangsa yang pancasilais, memiliki sifat kepemimpinan modern yang berorientasi jauh kedepan dalam menentukan kebijaksanaan dan memecahkan persoalan,” tuturnya.
‘’Kita berharap kedepannya generasi muda itu berlandaskan pola fikir yang cerdas, cermat dan ilmiah dalam pengambilan keputusan. Berpegang prinsip efisien dan efektif yang dipadukan dalam nilai atau asas pancasila agar mendapatkan keselarasan, keserasian dan keseimbangan bernegara. Yang lebih penting lagi agar mereka tidak terpengaruh oleh hal-hal yang menyesat dan menjerumuskan,” tutup Herman. (*)
Reporter : GondoIrawan
Redaktur : TopanBohemian
Home »
SELAYANG PANDANG
» Herman Eks TNI, Dukung Babinsa Muara Siau Tanam Karakter Siswa Sejak Dini